Tuesday, August 4, 2020

APAKAH DORNA TAMBAH JUMLAH BALAPAN DEMI MARQUEZ JUARA DUNIA ?



DORNA TAMBAH JUMLAH BALAPAN DEMI MARQUEZ JUARA DUNIA ?

MotoGP sementara awalnya telah menetapkan ada 13 balapan sepanjang musim ini, sambil menunggu keputusan terkait tiga tuan rumah yang masih belum jelas nasibnya.

Tapi sekarang MotoGP Argentina, Thailand dan Malaysia telah resmi dibatalkan, lalu setelah itu akan ada satu seri tambahan sehingga balapan menjadi 14 seri.

Besar kemungkinan balapan tambahan itu akan berlangsung di Portugal. Jadi, semua balapan tahun ini hanya ada di wilayah Eropa, karena krisis Corona Dorna Sport kesulitan menggelar balapan di negara luar Eropa.

Menurut pendapat Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, ia menyebut kalau Dorna menambah seri balapan MotoGP 2020 karena Carmelo Ezpeleta ingin melihat rider Repsol Honda, Marc Marquez bangkit dalam perebutan gelar juara dunia musim ini.

Apalagi karena Marquez sedang cedera dan sudah tertinggal 50 angka dari pemuncak klasemen, semakin banyak balapan akan semakin panjang kesempatan untuknya bangkit.

“Perebutan gelar juara dunia MotoGP 2020 masih terbuka lebar. Ezpeleta punya gagasan yang tepat untuk menambah seri balapan di Portugal, karena dia ingin melihat kebangkitan dari Marquez,” kata Pernat kepada GPOne memberikan pandangannya.

Karena gagal finis di GP Spanyol dan mundur dari GP Andalusia, sekarang Marquez telah tertinggal jauh dari pembalap Satelit Petronas Yamaha STR, Fabio Quartararo di papan klasemen setelah dua kali balap.

Selain itu, Pernat juga melemparkan opini lain terkait masa depan bintang Italia, Valentino Rossi, menurutnya Rossi masih harus dipertahankan di tim utama.

“Saya ingin sedikit provokatif. Kalau saya di Yamaha, saya akan membiarkan Rossi tetap di pabrikan Yamaha dan Quartararo di Petronas, jadi mereka tidak mendapat masalah dengan tim mekanik untuk kedua pembalap,” jelasnya.

Memang, karena pertukaran tempat #46 dan #20, ada beberapa nama mekanik masing-masing pembalap yang kesulitan pindah karena aturan.

0 comments

Post a Comment